Viral, Pengendara Moge Ditendang PaspampresKarena Ingin Menerobos Area Steril

Ilustrasi Motor Gede | Foto: kompas.com
Samudrapost.com | Jakarta – Ada-ada saja, pengedara motor gede (Moge) ingin menerobos area steril atau disebut area ring-1, terpaksa ditendang oleh Paspampres dan viral di media sosial.
Video tersebut di unggah di akun Instagram @bodatnation, maka diketahui kejadian tersebut berada di Jl Veteran III, Gambir, Jakarta.
Sebagaimana diketahui, daerah itu merupakan area pusat pemerintahan negara, terdapat sejumlah Kantor Kementerian Sekretariat Negara dan Kantor Wakil Presiden RI. Apabila dilihat dari video tersebut, maka terlihat sebagian jalan ditutup dengan cone atau pembatas jalan.
Ketika melintasi jalan itu, maka seorang diantara pengendara moge itu ditendang oleh salah seorang anggota Paspampres.
Video yang viral itu juga dibanjiri komentar oleh netizen.
Komandan Paspampres Brigjen TNI Agus Subiyanto, tindakan yang telah dilakukan oleh salah seorang anggotanya itu, merupakan sudah sesuai dengan aturan karena Jalan Veteran III merupakan Ring 1.
Tindakan melumpuhkan pengedara moge tersebut, sesuai dengan Buku Petunjuk Teknis Pam Instalasi VVIP yang disahkan oleh Keputusan Panglima TNI tahun 2018 dan Peraturan Pemerintah RI Nomor 59/2013 tentang PAM VVIP.
“Perlu diketahui bahwa Jalan Vetern III tersebut merupakan Ring 1 Instalais VVIP yang menjadi tugas pokok Paspampres untuk mengamankan segala hakikat macam,” ujar Brigjen TNI Agus Subiyanto, sebagaimana dikutip dari media solopos.com.
Dapatkan update berita terbaru setiap hari dari Samudrapost.com. Ayo bergabung di Grup Telegram "Samudra Post", caranya klik link https://t.me/samudrapost, kemudian join. Install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel, dan nikmati berbagai kemudahannya !