Ayus Sabyan Minta Maaf Terkait Isu Perselingkuhannya Dengan Nissa Sabyan

 Ayus Sabyan Minta Maaf Terkait Isu Perselingkuhannya Dengan Nissa Sabyan

Nissa Sabyan | Foto: merdeka.com

Samudrapost.com | Jakarta – Setelah beberapa waktu yang lalu digosipkan menjalani hubungan spesial dengan Nissa Sabyan, kini Ayus Sabyan atau pria yang memiliki nama lengkap Ahmad Fairuz, buka suara dan meminta maaf kepada istrinya, Ririe Fairus.


Dirinya juga memohon doa agar bisa menjadi pribadi yang baik.

Baca juga :  Selebgram Ini Kepergok Hubungan Intim Sama Anak Sendiri

“Saya dengan penuh kesadaran dan ketulusan ingin memohon maaf kepada istri, keluarga, teman-teman Sabyan, dan semua yang merasa tidak nyaman dengan kekhilafan yang saya lakukan,” ujar Ayus Sabyan  sebagaimana dikutip dari media Kompas.com, Minggu (21/2/2021).


Seperti yang diberitakan sebelumnya, Ririe Fairus, yang merupakan sebagai istri dari Ayus Sabyan, telah resmi mengugat cerai suaminya itu ke Pengadilan Agama Jakarta Utara.

Baca juga :  Ini Fakta Tentang Nissa Sabyan

Perceraian tersebut dipengaruhi oleh faktor orang ketiga, sebagaimana yang diungkapkan oleh adinya Ayus, Nova, bahkan kakaknya itu telah menjalani hubungan spesial dengan Nissa Sabyan.

Bukan hanya itu saja, menurut Nova, cinta itu sudah terjalin sejak dua tahun yang lalu, namun istrinya Ayus, Ririe, masih mempertahankan jalinan rumah tangganya, karena demi anak-anak, serta telah bertemu dengan Nissa Sabyan.

Baca juga :  Terminator 3: Rise of the Machine, Tayang di Bioskop Trans TV

Namun hal tersebut tidak mendapatkan jalan keluar, sehingga Ririe telah mengambil kesimpulan untuk pisah dengan Ayus.



Dapatkan update berita terbaru setiap hari dari Samudrapost.com. Ayo bergabung di Grup Telegram "Samudra Post", caranya klik link https://t.me/samudrapost, kemudian join. Install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel, dan nikmati berbagai kemudahannya !


Facebook Comment

Berita terkait