Polisi Aceh Ajak Masyarakat Perang Melawan Covid-19

Lhokseumawe | Samudrapost.com – Dalam memberantas penyebaran virus corona atau Covid-19, peran serta dan partisipasi masyarakat sangat dibutuhkan untuk menegakkan protokol kesehatan, karena hal tersebut tidak semata-mata dilakukan oleh kepolisian.
Kapolsek Peudawa, Ipda M. Haris Nur mengatakan, penyebaran virus corona tidak akan pernah selesai, apabila masyarakat tidak disiplin dan patuh dalam menerapkan protokol kesehatan.
“Apabila kita tidak disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan, maka pandemi ini tidak akan pernah selesai. Maka itulah sebabnya kami tiada henti mengingatkan masyarakat untuk patuh dan disiplin menerapkan protokol kesehatan,” ujar Haris, melalui keterangan tertulis, Minggu (18/10/2020).
Haris menambahkan, Kepolisian bersama TNI, dan Sat Pol PP berusaha memberikan contoh yang terbaik, dengan harapan warga bisa mengikuti dan menjalankannya, apalagi persoalan tersebut menjadi tanggungjawab bersama.
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona, yaitu menjaga kebersihan lingkungan masing-masing, dengan cara rutin melakukan gotong royong dan membersihkan sampah.
“Dalam memberantas Covid-19 ini, maka masyarakat diharuskan menjaga diri sendiri, maka harus dimulai dengan menjaga kebersihan, menjaga kesehatan, menjaga jarak, menjaga aktivitas dan tetap memakai masker,” tutur Haris.