Carabao Cup, Newcastle United Hajar Everton, 7 – 0

London | Tim-tim Premier League memetik kemenangan telak di babak ketiga Carabao Cup ( Piala Liga Inggris ) musim 2020/2021, Rabu (23/9/2020) malam atau Kamis dinihari WIB.
Kemenangan telak diraih Chelsea, Everton dan Newcastle United saat menghadapi tim-tim dari divisi terbawah Liga Inggris.
Beberapa klub Premier League lainnya seperti Fulham, Arsenal Burnley, dan Brighton sama-sama meraih kemenangan dengan skor identik 2-0.
Pada pertandingan babak ketiga Carabao Cup 2020/21 ini, Chelsea menang 6-0 atas Barsnley.
Tiga dari enam gol Chelsea diciptakan pemain baru mereka, Kai Havertz, tiga gol lainnya masing-masing diciptakan Tammy Abraham, Ross Barkley dan Olivier Giroud.
Kemudian Everton menang dengan skor 5-2 atas Fleetwood Town.
Lima gol Everton masing-masing diciptakan Richarlison ( 22′, 34′), Alex Iwobi (49′),Bernard 73′ dan Moise Keane menit ke 90.
Sementara dua gol Fleetwood Town diciptakan Mark Duffy dan Callum Camps.
Sementara Newcastle pesta 7 gol ke gawang Morecambe.
Tujuh gol Newcastle United masing-masing diciptakan Joelinton (5′, 31′), Miguel Almiron (20′), Jacob Murphy (27′), Isaac Hayden (45′), Jamaal Lascelles (51′) dan gol bunuh diri Sam Lavelle pada menit ke 90.
Manajer Everton Carlo Ancelotti tidak menyalahkan kiper Jordan Pickford atas 2 gol Fleetwood pada kemenangn 5-2 Everton.
“Saya pikir gol pertama, itu bukan kesalahan individu. Kami mengoper bola kembali ke Jordan dan itu adalah bola yang sangat sulit,” kata pria Italia itu.
“Anda ingin membangun dari belakang – tetapi bila tidak ada risiko.”
“Jika berisiko, itu tidak bagus. Kami bisa kebobolan gol seperti yang kami lakukan malam ini dan itu pelajaran bagus untuk ke depan.”
“Saya tidak berbicara dengannya. Saya harus berbicara dengan para pemain yang terlibat saat kami membangun. Dia bukan satu-satunya,” kata Ancelotti.
Newport County 3 – 1 Watford
West Bromwich Albion 2 – 2 ( 4-5 adu penalti ) Brentford
West Ham United 5 – 1 Hull City
Luton Town 0 – 3 Manchester United
Fulham 2 – 0 Sheffield Wednesday
Millwall 0 – 2 Burnley
Preston North End 0 – 2 Brighton & Hove Albion
Stoke City 1 – 0 Gillingham
Chelsea 6 – 0 Barnsley
Fleetwood Town 2 – 5 Everton
Leicester City 0 – 2 Arsenal
Morecambe 0 – 7 Newcastle United
Jadwal Jumat (25/9/2020) dinihari WIB:
Pukul 01:00 WIB – Bristol City vs Aston Villa
Pukul 01:45 WIB – Lincoln City vs Liverpool [tribunnews.com]